Saturday, May 17, 2008
Ke Masjid Dian Al Mahri
Minggu siang. Gue lagi leyeh2 di kasur sambil nonton Re-run American Idol. Tiba2 kakak ipar gue telpon, Ngasih tau kalo papih, mertua kakak ipar gue yang lain meninggal. Innalillahi, Untungnya gue udah sempet jenguk hari Sabtunya, jadi yaa, sekarang tinggal ngelayat aja.

Lo tau nggak papih ini anfal karena stroke abis makan jus duren.
Apa hubungannya..? oh ternyata papih punya darah tinggi, duren katanya bisa menambah tekanan pada darah, dan kalo banyak lemak (sumbatannya), bisa pecah pembuluh darah... selebihnya you know lah..
Btw, papih meninggal di RS Cinere, dan di semayamkan di Maruyung.
Langsunglah kita berangkat ke Maruyung. Gue sendiri nggak tau apa istimewanya maruyung, sampe gue sadari ternyata di hari minggu sore pun, jalanan macet disitu. Ternyata apa? Ooh ada masjid Dian Al Mahri.

Menurut om wiki :
Masjid Dian Al Mahri adalah sebuah masjid yang dibangun di tepi jalan Raya Meruyung-Cinere di Kecamatan Limo, Depok.
Masjid ini dibangun oleh Hj. Dian Djuriah Maimun Al Rasyid, , istri dari Drs H. Maimun Al Rasyid pengusaha asal Banten.
Masjid ini mulai dibangun sejak tahun 2001 dan selesai sekitar akhir tahun 2006.
Dengan luas kawasan 50 hektar, bangunan masjid ini menempati luas area sebesar 60 x 120 meter atau sekitar 8000 meter persegi. Masjid ini sendiri dapat menampung sekitar kurang lebih 20.000 jemaah. Kawasan masjid ini sering disebut sebagai kawasan masjid termegah di Asia Tenggara.
Masjid Dian Al Mahri memiliki 5 kubah. Satu kubah utama dan 4 kubah kecil. Uniknya, seluruh kubah dilapisi emas setebal 2 sampai 3 milimeter dan mozaik kristal. Bentuk kubah utama menyerupai kubah Taj Mahal. Kubah tersebut memiliki diameter bawah 16 meter, diameter tengah 20 meter, dan tinggi 25 meter. Sementara 4 kubah kecil memiliki diameter bawah 6 meter, tengah 7 meter, dan tinggi 8 meter. Selain itu di dalam masjid ini terdapat lampu gantung yang didatangkan langsung dari Italia seberat 8 ton.
Selain itu, relief hiasan di atas tempat imam juga terbuat dari emas 18 karat. Begitu juga pagar di lantai dua dan hiasan kaligrafi di langit-langit masjid. Sedangkan mahkota pilar masjid yang berjumlah 168 buah berlapis bahan prado atau sisa emas.
Secara umum, arsitektur masjid mengikuti tipologi arsitektur masjid di Timur Tengah dengan ciri kubah, minaret (menara), halaman dalam (plaza), dan penggunaan detail atau hiasan dekoratif dengan elemen geometris dan obelisk, untuk memperkuat ciri keislaman para arsitekturnya. Ciri lainnya adalah gerbang masuk berupa portal dan hiasan geometris serta obelisk sebagai ornamen.
Halaman dalam berukuran 45 x 57 meter dan mampu menampung 8.000 jemaah. Enam menara (minaret) berbentuk segi enam atau heksagonal, yang melambangkan rukun iman, menjulang setinggi 40 meter. Keenam menara itu dibalut batu granit abu-abu yang diimpor dari Italia dengan ornamen melingkar. Pada puncaknya terdapat kubah berlapis mozaik emas 24 karat. Sedangkan kubahnya mengacu pada bentuk kubah yang banyak digunakan masjid-masjid di Persia dan India. Lima kubah melambangkan rukun Islam, seluruhnya dibalut mozaik berlapis emas 24 karat yang materialnya diimpor dari Italia.
Pada bagian interiornya, masjid ini menghadirkan pilar-pilar kokoh yang menjulang tinggi guna menciptakan skala ruang yang agung. Ruang masjid didominasi warna monokrom dengan unsur utama warna krem, untuk memberi karakter ruang yang tenang dan hangat. Materialnya terbuat dari bahan marmer yang diimpor dari Turki dan Italia. Di tengah ruang, tergantung lampu yang terbuat dari kuningan berlapis emas seberat 2,7 ton, yang pengerjaannya digarap ahli dari Italia.

Oh iya, masih nggak jelas siapa itu Dian al Mahri, why is she is so filthy rich, apa usaha suaminya. Denger dari kakak ipar gue, suaminya yang bikinin masjid itu buat istrinya sebagai tanda cinta … dooohh.. …to tuiiit….
Trus, ada yang bilang sekarng dia udah janda, trus sampe2 mertua gue nanya ama panitia masjid, bener nggak gossip itu,mbaknya bilang,… alhamdulillah masih sehat wal afiat…wakakak

Gue sempet foto2 disana, pake HP doang, and gelap banget karena kita nyampe sana pas magrib.. jadi ya sud lah..


posted by Bunda RaRa at 8:18 PM -
1 Comments:
  • At 11:32 AM, Anonymous Anonymous said…

    narsis tetep yaa walo lagi duka cita....hahaha dasarrr!

    Kalo kesini gw selalu inget Nabawi.....indah dan anggun....

     
Post a Comment

About Me
Name: Bunda RaRa   Home: Jakarta, DKI Jakarta, Indonesia About Me: I'm a mother of 2,..gossh, i cant believe it i am having those 2 precious now..working professionally in this company...gak penting lah..what matter is my family, always number one.. See my profile...

Previous Post
Archives
Links
Multiply Bunda | Femina | Parents Guide | IMDB.com | AyahBunda | Nakita | Sedap Sekejap | Cosmopolitan | All Recipe | Resep mami | Resep Kita | Resep Mommy Atli | Dapur Bunda | Dongeng 1001 Malam | Milis Sehat | NCC | Parenting

Friends

Jagoanku !

    www.flickr.com
    This is a Flickr badge showing public photos from strawberry chick. Make your own badge here.

Narsis juga ahh

Credits

<<HOME

 

 
"Mad Girl's Love Song" by S.Plath & Dingbat Font - Glamocon